Refleksi Guru Belajar 2025 Warnai Saromase UMKM Fest, Perwakilan Sejumlah Daerah Hadir

Selasa, 30 Desember 2025
Refleksi Guru Belajar 2025 Warnai Saromase UMKM Fest, Perwakilan Sejumlah Daerah Hadir

Refleksi Guru Belajar 2025 Warnai Saromase UMKM Fest, Perwakilan Sejumlah Daerah Hadir

Kegiatan Refleksi Guru Belajar 2025 mewarnai Saromase UMKM Fest di Pelataran Monumen Ganggawa Kabupaten Sidrap, Selasa (30/12/2025). 

Acara tersebut dihadiri Wakil Bupati Sidrap Nurkanaah, Ketua Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Sulawesi Selatan Wahyuniar Yusuf, serta Ketua KGBN Sidrap Rahmat Ahmad. 

Turut hadir pengurus KGBN dari sejumlah daerah di Provinsi Sulawesi Selatan seperti Bone, Barru, Bantaeng, Pangkep, Pinrang, Makassar, Parepare, Enrekang, dan Wajo.

Dalam sambutannya, Nurkanaah mengapresiasi pelaksanaan Refleksi Guru Belajar 2025 sebagai wadah berbagi praktik baik antarguru lintas daerah. 

Ia menilai kegiatan ini berperan penting dalam mendorong peningkatan kualitas pembelajaran di sekolah.

“Kegiatan seperti ini memberi ruang bagi guru untuk saling belajar dan memperkuat kompetensi,” ujarnya.

Nurkanaah selanjutnya berharap praktik baik yang telah berjalan dapat diterapkan secara merata di seluruh sekolah. Salah satunya dalam hal pengelolaan sampah.

Untuk itu, Ketua PGRI Sidrap ini mendorong pengelolaan sampah berbasis sekolah, seperti pengolahan sampah organik menjadi kompos dan pengumpulan sampah plastik untuk didaur ulang, guna mengurangi beban Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

"Upaya ini mendukung kebersihan lingkungan sekolah. Pelaksanaannya belum menyeluruh, sehingga perlu dioptimalkan," kata Nurkanaah.

Refleksi Guru Belajar 2025 turut diisi dengan paparan praktik baik pembelajaran, serta pemberian apresiasi kepada guru berprestasi tahun 2025.

Nurkanaah mengapresiasi guru-guru berprestasi hingga tingkat nasional serta peran kepala sekolah dalam melahirkan pendidik berkualitas.

Pewarta: ANDI MUNAWARAH
Editor: NURYADIN SUKRI

Chat Admin
Mulai chat dengan admin...