Undang Para Camat, Pemkab Sidrap Bahas Pembentukan Forkopincam

Selamat datang di website resmi pemerintah Kabupaten Sidrap

BERITA

Undang Para Camat, Pemkab Sidrap Bahas Pembentukan Forkopincam

 

Dalam rangka pembentukan tim Forkopincam (Forum Pimpinan Kecamatan), Pemkab Sidrap melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik menggelar rapat dengan para camat, Rabu (25/5/2022), di ruang rapat Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kantor Bupati Sidrap.

 

Rapat dipimpin Plt Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Muhammad Rohady Ramadhan, didampingi Kepala Badan Kesbangpol, Ruli Dasananda, serta Kabag Pemerintahan Fandy Ashari. 

 

Rohady mengatakan rapat bertujuan membahas teknis maupun segala persiapan dalam pembentukan forum koordinasi pimpinan kecamatan. 

 

Tujuannya forum ini, jelasnya, untuk penguatan peran dalam mengatasi atau mendeteksi dini konflik konflik di wilayah kecamatan masing-masing, baik konflik suku, agama, ras, maupun antar golongan.

 

"Pada hari ini kami melaksanakan pertemuan dengan para camat se-Kabupaten Sidrap sekaitan pembentukan forum koordinasi pimpinan di kecamatan. Untuk pembentukan keanggotaannya, kami berharap para camat dibantu oleh para kapolsek dan danramil masing-masing kecamatan," tutur Rohady. 

 

Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Sidrap berharap agar para camat segera membentuk forkopimcam nantinya diusulkan kepada bupati untuk pembuatan SK.

Bagikan: