Pimpin Rakor TPPS, Pj Sekda Sidrap Tekankan Pentingnya Kolaborasi Lintas Sektor

Selamat datang di website resmi pemerintah Kabupaten Sidrap

BERITA

Pimpin Rakor TPPS, Pj Sekda Sidrap Tekankan Pentingnya Kolaborasi Lintas Sektor

 

Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sidrap, Muhammad Yusuf, memimpin rapat koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) di ruang kerjanya, Kamis, (25/1/ 2024).

 

Muhammad Yusuf selaku Ketua TPPS Sidrap memimpin rapat didampingi Kadis Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan KB Sidrap, Mahmuddin.

 

Rakor TPPS untuk program tahun 2024 ini, sekaligus untuk melakukan review kinerja tahun 2023. Rakor diikuti segenap anggota TPPS Kabupaten Sidrap.

 

Muhammad Yusuf menjelaskan implementasi program yang difokuskan untuk mempercepat penurunan stunting melalui penguatan pelayanan kesehatan dan gizi.

 

Hal tersebut, sambungnya, dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang di semua level pelayanan .

 

Yusuf juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam menangani stunting. 

 

"Masalah stunting ini bukan cuma urusan BKKBN atau Dinkes, tapi semua pihak secara kolaboratif," kata Pj Sekda.

 

Dalam rakor ini, TPPS  berdialog untuk merumuskan teknis pelaksanaan program. Baik jangka pendek maupun jangka panjang.

 

Muhammad Yusuf  berharap, Sidrap dapat mencapai  penurunan kasus stunting. Sementara kasus yang ada dapat tertangani keseluruhan.

 

Pemda Sidrap optimis dapat berkontribusi maksimal dalam menurunkan prevalensi stunting nasional, yang ditarget 14 persen pada akhir tahun ini.

 

Turut hadir, Kadis kominfo Sidrap, H. Bachtiar, Kasi Bimas Kemenag H. Abdul Rahim, serta anggota TPPS Sidrap.

Bagikan: