Bappeda Sidrap Rapat Koordinasi SIDa dan PID

Selamat datang di website resmi pemerintah Kabupaten Sidrap

BERITA

Bappeda Sidrap Rapat Koordinasi SIDa dan PID

SIDRAP -- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah menggelar rapat koordinasi dan Sosialisasi Penguatan Sistem Inovasi Daerah (SIDa) dan Program Inovasi Desa (PID) di Baruga Satuan Kantor Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Sidrap
Kepala Bappeda Sidrap, Awaluddin mengatakan dalam rapat ini membicarakan tentang inovasi daerah untuk pencapaian daerah
Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan gambaran dan merumuskan kondisi yang akan kita capai serta merumuskan arah kebijakan dan strategis penguatan
Kita ketahui bersama tantangan peluang dalam penguatan Sida lingkungan global, Masyarakat ekonomi Asean. 
Untuk itu, kita harus melakukan langkah dalam menciptakan produksi yang tidak pernah dibuat negara lain melalui inovasi penguatan Sistem Daerah dan Program Inovasi Desa.
Jadi Sida ini membutuhkan kerjasama yang baik dari semua stakeholder terkait dalam meningkatkan inovasi di Kabupaten Sidrap,"
Dengan rapat koordinasi ini inovasi yang akan kita kembangkan di Kabupaten Sidrap akan lebih mempermudah dalam mencapai tujuan.
Langkah awal yang harus kita lakukan dalam mengembangkan inovasi ini memberikan pemahaman kepada seluruh Instansi SKPD tentang Sistem Inovasi Daerah. 
Kalau unsur SKPD sudah paham akan persepsi inovasi ini maka Sistem Inovasi Daerah dan Program Inovasi Desa akan mudah kita jalankan.

Bagikan: